Setelah melalui tahapan seleksi proposal di tingkat Nasional pada tahun 2019, akhirnya STIKes Panti Rapih Yogyakarta pada Tahun 2020 ini mendapatkan 4 hibah penelitian dan 1 hibah Pengabdian kepada Masyarakat dari Kemenristek/BRIN. Adapun dosen yang mendapatkan hibah penelitian adalah sebagai berikut:
N0. | NAMA TIM PENELITI | JUDUL PENELITIAN |
1 |
Arimbi Karunia Estro, Ns., M.Kep. |
Efektivitas Game Edukasi Berbasis Android terhadapnKesiapsiagaan Siswa SMA Daerah Kabupaten Sleman Menghadapi Bencana Erupsi Gunung Merapi. |
2 |
Diyan Yunanto S., S.Gz., MPH |
Pengaruh Pemberian Prebiotik dan Probiotik terhadap Kadar Profil Lemak Darah Penderita Hiperkolesterol di Posyandu Manisjangan Yogyakarta. |
3 |
Dwi Antara Nugraha, M.Tr. Kep. |
Pengaruh Cutaneus Stimulation Bekam Basah terhadap Penurunan MAP Pada Pasien Hipertensi di Puskesmas Kasihan 2 Bantul Yogyakarta. |
4 |
Th. Titin Marlina, Ns., M.Kep. |
Pengaruh Knee Exercise dan Param Jahe Untuk Menurunkan Nyeri LututPada Lansia di BPSTW Abiyoso DIY. |
Tim Penerima Hibah Pengabdian kepada Masyarakat adalah sebagai berikut:
N0. | NAMA TIM PENELITI | JUDUL PENELITIAN |
1 |
MI. Ekatrina Wijayanti, Ns., MSN |
PkM Pemberdayaan PKK RT 02 Garongan Wonokerto Turi Aplikasi Pengolahan Jahe Merah untuk Kesehatan Berbasis Ekonomi Mikro |
Selamat Untuk Seluruh dosen penerima hibah penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, semoga tetap semangat untuk menjalankan tugas penelitian dan pengabdian kepada masyarakat di tengah pandemi virus corona.